Terbaru · Terpilih · Definisi · Inspirasi · Aktualisasi · Hiburan · Download · Menulis · Tips · Info · Akademis · Kesehatan · Medsos · Keuangan · Konseling · Kuliner · Properti · Puisi · Muhasabah · Satwa · Unik · Privacy Policy · Kontributor · Daftar Isi · Tentang Kami·

Berapa Jumlah Rata-rata Kebutuhan Air Bersih PDAM Setiap Orang dalam Satu Hari?

 Air merupakan kebutuhan pokok yang amat vital sehingga tak tergantikan oleh apa pun. Bukan hanya untuk keperluan air minum. Penggunaan air juga sering diterapkan untuk bersih-bersih (cuci piring, cuci baju, mengepel lantai, cuci kendaraan, mandi, sikat gigi, hingga cuci tangan), kegiatan ibadah, memasak, menyiram toilet, kencing, sampai penyiraman halaman rumah. Intinya, tanpa adanya jumlah air yang mencukupi bikin kualitas hidup manusia menjadi terganggu. Bayangkan saja, satu hari tanpa bersentuhan dengan air sama sekali.


Kendati demikian, perlu dipahami bahwa kebutuhan air bersih setiap individu berbeda-beda. Terdapat banyak faktor yang mempengaruhinya. Tentunya yang paling utama yaitu terkait pola hidup sehari-hari. Adapun penyebab lain terjadi perbedaan konsumsi air di antaranya meliputi kondisi lingkungan tempat tinggal, ukuran/spesifikasi rumah, tingkat ekonomi, profesi, level pendidikan, cuaca, sampai kesadaran terhadap kesehatan. Semuanya ikut andil bagi seseorang dalam memutuskan seberapa banyak memakai air bersih.


Dari semua pemakaian air bersih, jumlah kebutuhan air terbesar adalah untuk kebutuhan kamar mandi terutamanya untuk mandi. Oleh sebab itu, jangan heran ketika pemakaian air oleh individu yang tinggal di kota jauh lebih besar ketimbang di pedesaan. Alasannya ialah pola hidup masyarakat kota sangat "rumit" dibanding penduduk desa. Diimbuhi lagi, cuaca dan udara yang tidak mendukung sehingga menuntut untuk lebih rajin bersih-bersih diri maupun merawat hunian yang mereka tempati.


Rata-rata kebutuhan air bersih PDAM perorang di daerah perkotaan kisaran 120 - 144 liter setiap hari atau 3.600 - 4.320 liter (setara 3,6 meter kubik - 4,3 meter kubik). Dari angka itu, hampir separuhnya cukup dipakai untuk mandi saja (sekitar 60 liter). Nah, jika diukur dengan standar keluarga kecil dan rumah sederhana di perkotaan yang terdiri dari orang tua dan dua anak kecil memiliki standar kebutuhan air bersih PDAM sebesar 10 meter kubik per kepala keluarga setiap bulannya. Di mana, 10 meter kubik setara dengan sepuluh ribu (10.000) liter.


Lebih rinci, untuk memastikan kebutuhan air yang mencukupi gunakan tangki penyimpanan air alias tandon air yang kapasitasnya sesuai dengan penghuni rumah. Setidaknya, sediakan cadangan simpanan air sebanyak 150 liter per individu per harinya. Tatkala penghuni rumah terdiri dari 2 orang dewasa dan 2 anak kecil, semestinya tandon kapasitas 300 liter sudah cukup. Kalau memang ingin lebih leluasa lagi, disarankan gunakan toren air 550 liter. Dengan itu, saat ada pemutusan saluran air PDAM masih ada air yang tersisih.


Itulah informasi menarik dari kami. Semoga bermanfaat.

Meteran PDAM di perumahan (sumber foto koleksi pribadi)






Baca tulisan menarik lainnya:

Terima kasih telah membaca tulisan kami berjudul "Berapa Jumlah Rata-rata Kebutuhan Air Bersih PDAM Setiap Orang dalam Satu Hari?"

Posting Komentar

Berkomentar dengan bijak adalah ciri manusia bermartabat. Terima kasih atas kunjungannya di *Banjir Embun*