Banjirembun.com - Nasi tiren (mati kemarin) adalah nasi yang dimasak menggunakan rice cooker atau penanak listrik di hari kemarin yang disimpan dalam keadaan tanpa dipanasi sama sekali.
Dengan demikian, nasi tiren sangat hemat listrik dan tentunya bagi sebagian orang tertentu sangat menyukai karakter dari nasi yang disimpan dalam metode "tiren".
Perlu diketahui saja, bahwa tekstur nasi tiren lumayan keras dan garing. Akibatnya, mungkin terasa kurang nyaman ketika dimakan garingan tanpa kuah.
Selain itu, nasi tiren akan menjadi nikmat saat disajikan dengan sayuran berkuah yang panas. Misalnya seperti soto atau sup.
|
Nasi tiren yang disiram kuah panas rendang daging (sumber foto koleksi pribadi) |
Kelemahan lainnya, dari nasi tiren yang cukup berisiko yaitu kandungan nasi berpotensi mengandung banyak bakteri. Wajar saja, tanpa dihangatkan akan lebih banyak mirkoba bersarang.
Dampaknya, meski nasi terlihat baik-baik saja tanpa menunjukkan gejala basi tetap nyatanya jadi sumber penyakit. Oleh sebab itu, saat makan nasi ini disarankan kondisi badan lagi sedang benar-benar sehat.
Cara Membuat Nasi Tiren
Langkah pertama yang perlu diperhatikan ketika ingin memasak nasi tiren adalah harus sangat minim air. Sebab, nasi yang basah (tidak kering) akan sangat berpeluang cepat busuk.
Tatkala menakar air dan beras, perbandingannya harus dikurangi lebih sedikit ketimbang masa nasi secara normal. Akan tetapi, agar nasi matang merata (tidak setengah matang) harus perhatikan cara selanjutnya di bawah.
Setelah nasi yang dimasak menggunakan rice cooker sudah matang jangan langsung dibuka tutupnya. Tunggu dulu kurang lebih 1-1,5 jam dengan posisi rice cooker menyala penghangatnya (warm).
Setelah itu baru cabut stop kontak atau arus listrik penanak nasi. Tunggu dulu jangan sampai dibuka. Setelah waktu 1-1,5 jam baru dibuka untuk mengecek apakah nasi matang dalam keadaan kering dan agak keras.
Di kala nasi tidak jemek, becek, lembut, atau lumer kemungkinan besar nasi tiren berhasil dibuat. Tetap memaksakan diri menyimpan nasi basah tanpa dipanaskan berdampak cepat basi.
Hal yang perlu diperhatikan lainnya agar proses bikin nasi tiren berhasil ialah pakailah beras premium satu kilogram berharga 12.500 rupiah ke atas.
Selanjutnya, gunakan centong atau pengambil nasi yang benar-benar bersih. Serta, pastikan isi rice cooker sebelumnya juga dalam keadaan bersih agar bakteri di sekitarnya tidak menumpuk.
Tulisan milik *Banjir Embun* lainnya:
Terima kasih telah membaca tulisan kami berjudul "Kelebihan dan Kekurangan Nasi Tiren yang Bikin Hemat Listrik"
Posting Komentar
Berkomentar dengan bijak adalah ciri manusia bermartabat. Terima kasih atas kunjungannya di *Banjir Embun*