Banjirembun.com - Ngefans atau menggemari merupakan tindakan normal. Asal dilakukan dengan batasan dan durasi yang wajar. Di mana, tidak menganggap seseorang yang digemari itu sebagai sosok sempurna tanpa cela.
Bagaimanapun, orang yang diidolakan juga bagian dari makhluk hidup di bumi ini. Tentunya sebagai manusia biasa, tetap butuh makan dan buang hajat. Serta, kebutuhan biologis lain yang melekat erat pada kehidupan insan.
Perilaku ngefans bukan cuma dilakukan oleh orang kesepian, miskin, gabut (pengangguran), atau yang lagi kehilangan sosok terdekat yang mampu dijadikan panutan. Melainkan bisa dilakukan oleh siapapun.
Baik menggemari lantaran ikut-ikutan tren maupun karena memang orang itu layak diidolakan. Serta, dilakukan secara pribadi dan diam-diam ataupun dengan berkelompok membentuk komunitas dan mengumbar ke publik.
Inilah salah satu alasan laki-laki ngefans berat sama teman cewek di sekolahnya:
1. Dia Beda Menurut Sudut Pandang Cowok yang Menggemari
Unsur subjektif (berdasarkan sudut pandang serta perasaan pribadi) sangat berperan dalam menentukan sifat, sikap, dan pengambilan keputusan individu yang disebut sebagai "penggemar".
Umummya, faktor pria usia sekolah menggemari cewek seumuran disebabkan setelah melihat (disertai menilai) fisik, sifat kepribadian, dan latar belakang keluarganya. Kombinasi sempurna itu semua bikin laki-laki ngefans berat.
Bagaimana tidak, parasnya menurut dia level paripurna. Begitu pula, dengan akhlak pergaulan yang luar biasa. Menjaga jarak dengan cowok. Serta, dia keturunan orang "beneran" asal-usulnya. Alhasil, seluruhnya itu bikin takjub.
2. Ketahanan Diri
Keunggulan yang dimiliki cewek idaman hati bukan melulu soal prestasi. Misalnya, ranking kelas atau juara bidang ketrampilan tertentu. Cukup dengan kelebihan berupa kegigihan dan konsistensi dalam meraih sesuatu telah membuat hati pria meleleh.
Ilustrasi siswi sekolah (sumber gambar) |
Cewek yang digemari bukan seseorang yang mudah patah atau menyerah. Sebelum mendapatkan kepastian dari hasil perjuangannya seperti apa, dia pantang mundur. Jangankan berbulan-bulan, 3 tahun sanggup dia lalui demi sesuatu yang diimpikan.
3. Mandiri
Bagi seorang lelaki sejati bakal tahu karakter potensial yang terpendam pada cewek yang didambakan. Salah satunya, punya sikap mandiri. Tentunya bukan mesti juga mandiri di bidang keuangan. Namun, jiwa kemandirian itu sudah tampak jelas dari gerak-geriknya.
4. Keibuan
Sifat keibuan bukan dilihat dari wajah atau tubuhnya. Akan tetapi, bagaimana cara dia dalam mengatur mimik muka. Ditambah, gerakan tangan dan kaki penuh keanggunan.
Gabungan ciri di atas telah menjelma ke dalam individu wanita yang penuh kematangan. Dijamin, bagi pria yang tak mengumbar nafsu bakal kepincut padanya.
5. Kesederhanaan
Kesederhanaan itu adalah pilihan. Bukan disebabkan dipaksa oleh keadaan. Wanita yang sudah terbiasa hidup sederhana di masa sekolah, berpeluang memiliki ketahanan finansial tangguh.
Dalam situasi sulit di masa depan akan punya benteng diri. Baik dengan cara melalui simpanan tabungan, kekuatan mental, hingga ringan tangan bekerja demi membantu ekonomi keluarga.
Terima kasih telah membaca tulisan kami berjudul "5 Alasan Laki-laki Ngefans Berat Sama Teman Cewek Sekolahnya"
Posting Komentar
Berkomentar dengan bijak adalah ciri manusia bermartabat. Terima kasih atas kunjungannya di *Banjir Embun*