Banjirembun.com - Apakah orang buta sejak lahir bisa bermimpi. Itulah pertanyaan yang mungkin sangat jarang diajukan oleh kebanyakan manusia. Terutama bagi mereka yang kehidupannya jarang berinteraksi dengan penyandang tuna netra tersebut.
Ternyata orang buta juga dapat bermimpi. Menurut kacamata ilmu pengetahuan mimpi merupakan mekanisme "bawaan" dari otak untuk melindungi manusia dari ancaman. Dengan bermimpi menyebabkan bawah sadar manusia akan mendapat peringatan.
Baca: Tiga Macam Mimpi Menurut Rasulullah SAW, Berikut Cara Menyikapi dan Contohnya
Dalam setiap tidur panjang setiap manusia pasti mengalami mimpi. Akan tetapi sebagian besar mimpi itu tidak akan diingat oleh mereka saat terbangun. Di mana, sebagian mimpi itu merupakan mimpi buruk supaya manusia menjadi waspada dan berhati-hati dalam melangkah dan memutuskan.
Sebagian orang mengatakan mimpi merupakan refleksi, evaluasi, dan harapan manusia dari hal-hal yang telah dilakukan di dunia nyata. Kendati seperti itu ternyata "bentuk" atau gambaran mimpi diperoleh tidak cuma dari tampilan visual dari penglihatan mata.
Hal itulah yang menyebabkan mimpi yang terjadi pada orang buta berbeda dengan orang yang mampu melihat. Di mana, orang yang dapat melihat sumber utama dan yang paling besar sebagai bahan mereka bermimpi berasal dari mata mereka. Oleh sebab itu mimpinya lebih visual.
Pernyataan di atas terbukti bahwa mimpi orang buta sejak lahir dengan mimpi orang yang buta baru usia 5 tahunan dengan orang buta sejak remaja berbeda. Mimpi orang buta yang dulu pernah melihat bertahun-tahun lebih "bergerak" seperti video daripada orang buta yang sejak lahir.
Orang yang buta sejak lahir dunia mengalami mimpi yang mengandalkan penciuman, rasa, sentuhan, dan suara dalam fantasi mereka. Meski "cuma" seperti itu sensasi mimpi yang mereka dapat juga sama dengan orang umumnya. Ada ketakutan, kebahagiaan, harapan, atau semacamnya.
Begitu juga mimpi mereka kadang terdapat alurnya. Seperti cerita dari awal hingga akhir. Kadang terdapat dialog meski tanpa visualisasi yang komplek. Alhasil mimpi buruk mereka lebih banyak berupa rasa takut tertabrak kendaraan, tersandung, tersesat, hingga jatuh ke lubang.
Tulisan milik *Banjir Embun* lainnya:
Terima kasih telah membaca tulisan kami berjudul "Inilah Bentuk Tampilan Mimpi Orang yang Buta Sejak Lahir Saat Tertidur"
Posting Komentar
Berkomentar dengan bijak adalah ciri manusia bermartabat. Terima kasih atas kunjungannya di *Banjir Embun*