Banjirembun.com - Lansia atau lanjut usia merupakan golongan manusia yang rentan terkena sakit. Baik sakit yang disebabkan dari abainya menjaga pola makan, pola tidur, atau pola hidup di masa lalunya maupun sakit yang diakibatkan virus dan bakteri.
Guna menjaga kesehatan salah cara yang dapat ditempuh yaitu tidak terlambat maupun menunda makan. Sebab itu dapat menurunkan imunitas tubuh. Selengkapnya baca tulisan berjudul "Alasan Telat Makan Maupun Minum Dapat Menurunkan Kekebalan Tubuh".
Sayangnya, banyak lansia lebih enggan makan. Setiap dari mereka punya latar belakang atau alasan sendiri sehingga menjadi sebab mengalami penurunan nafsu makan. Secara umum penyebabnya terbagi dua faktor. Yakni, faktor fisik dan faktor psikologis.
Faktor fisik menyangkut kondisi tubuh lansia yang sudah mengalami penurunan fungsi dan kualitasnya. Hal yang paling mudah yaitu lidah mereka yang sudah tidak senikmat dulu saat menyantap makanan dan minuman. Apalagi di masa muda lidah sering dimanjakan.
Keadaan lain yaitu gigi di mulut yang ompong. Tentu akan mempengaruhi cara mengunyah. Tidak sembarangan memilih makanan. Menjadikan mereka malas untuk makan. Butuh proses atau persiapan tersendiri.
Ilsutrasi lansia enggan makan (sumber gambar) |
Begitu juga dengan sistem pencernaan lansia. Keadaan lambung dan usus mereka sudah tidak segarang dulu. Gerakannya mengalami perlambatan. Butuh waktu lebih lama untuk mencerna makanan yang masuk. Baru makan sedikit sudah merasa begah.
Lansia sering pula mengalami sembelit. Kotoran sulit dikeluarkan. Akibatnya perut terasa penuh. Ditambah lagi kondisi badan mereka yang terasa rontok dan cenut-cenut. Tentu itu akan mempengaruhi pada selera makan. Lantaran kondisinya serba tak nyaman.
Adapun gangguan psikologis yang menyebabkan lansia menurun nafsu makannya yaitu perasaan kesepian. Mereka sering sendiri di rumah. Di tinggal kerja dan sekolah anggota keluarga lainnya. Mau bergerak banyak pun juga sudah tidak leluasa karena kondisi tubuh melemah.
Mau menghubungi teman di masa mudahnya ternyata sudah banyak yang meninggal dunia. Akhirnya merasa hidupnya sendiri. Akibat yang terjadi tentu mengganggu suasana hatinya. Salah satunya berujung pada menurunnya selera makan.
Penyebab lain kadar hormon-hormon dalam tubuh sudah mulai menurun efektivitasnya atau sedikit jumlahnya. Dengan begitu hormon di dalam badan mengalami ketidakseimbangan. Itu juga akan mempengaruhi ke jiwa dan raga mereka.
Terima kasih telah membaca tulisan kami berjudul "Alasan Golongan Lansia Cenderung Mengalami Penurunan Nafsu Makan"
Posting Komentar
Berkomentar dengan bijak adalah ciri manusia bermartabat. Terima kasih atas kunjungannya di *Banjir Embun*