Banjirembun.com - Sebagian besar anak muda memilih menghabiskan masa belianya untuk bersenang-senang. Mereka pikir usia seperti itu tidak boleh disia-siakan. Mesti digunakan sebaik-baiknya untuk menyenangkan diri hingga sepuasnya.
Para remaja akhir atau dewasa awal tersebut tak ingin melewatkan dunia remaja yang penuh gairah, energik, dan tubuhnya masih serba indah. Tentu kebanyakan di antaranya lebih memilih memanjakan diri daripada menyiksanya.
Mereka takut di masa tua nanti bakal menyesal karena tidak menghabiskan masa mudanya penuh kegembiraan. Alhasil kegiatan sehari-hari jauh dari kata belajar, berlatih, mencari pengalaman, maupun mengembangkan diri sendiri.
Padahal tatkala sedari muda waktunya sudah digunakan untuk memulai bisnis akan banyak manfaat besar diraih. Di antaranya sebagai berikut.
1. Masa Muda Penuh Kreativitas
Kebiasaan anak muda menggunakan teknologi informasi (internet, ponsel, laptop, dan lain-lain) membuat mereka kaya ide-ide kreatif. Berbeda dengan generasi tua, kebanyakan cenderung monoton dan fanatik dengan cara lama.
Sayangnya, buat apa konsep brilian ada di kepala tetapi tak pernah dieksusi. Malah memutuskan untuk memburu kesenangan semu. Semakin dikejar bukannya menghasilkan kepuasan justru makin ketagihan serta ingin lebih dan lebih.
|
Ilustrasi bisnisman muda (sumber gambar dari Pixabay) |
2. Masa Muda Tenaga Masih Besar
Fisik para pemuda sangatlah luar biasa tenaganya. Tak hanya itu pikirannya juga masih bisa diajak lari cepat. Mampu diajak menganalisa keadaan dengan jeli. Meski mungkin mental atau jiwanya masih rapuh kalau diasah pasti bakal stabil juga.
Sungguh disayangkan ketika tenaga yang besar itu digunakan untuk kemaksiatan, hiburan berlebih, dan hal-hal tak berfaedah lain. Dari pada buat main game dengan tujuan untuk menghabiskan waktu mending buat belajar berbisnis.
3. Masa Muda Tuntutan Hidup Belum Besar
Kebutuhan bujangan tentu tak lebih besar dibanding sudah menikah. Apalagi saat sudah punya anak. Terlebih bagi remaja yang punya orang tua ekonominya berkecukupan. Justru itu kesempatan besar untuk tak takut salah dalam belajar bisnis.
Dengan adanya tuntunan hidup yang belum besar itu membuat mereka leluasa untuk mengembangkan bisnis. Tidak ada rasa cemas atau khawatir bakal bangkrut. Bayang-bayang istri dan anak nanti makan apa saat gagal bisnis jadi hilang.
4. Masa Muda Waktu Luang Lebih Banyak
Sesibuk-sibuknya anak muda, mayoritas dari mereka pasti waktu luangnya lebih besar. Waktu luang yang lebih banyak itu semestinya digunakan untuk membuat kesalahan yang bemanfaat. Agar nanti di saat dewasa tidak lagi berbuat keliru.
Kelonggaran waktu yang dimiliki generasi muda merupakan modal besar. Sebab kalau sudah banyak tanggung jawab dan kewajiban di masa dewasa waktu sangat berarti. Kesulitan membagi antara mana diberikan pada keluarga dengan untuk bisnis.
5. Masa Muda Mudah Belajar Hal Baru
Umumnya anak muda sangat cepat sekali memahami ketika belajar hal baru. Itu teramat dapat dimaklumi. Sebab mereka sudah terbiasa mencari informasi, ilmu, tutorial, hingga tips terbaru dari dunia maya. Guru mereka manusia dan internet.
Hal-hal baru yang mereka pelajar akan mampu menghasilkan inovasi-inovasi. Mereka lebih terbuka untuk mencoba teori baru ketimbang mempertahankan cara lama yang bakal usang. Bila sedari dini belajar bisnis maka di hari tua makin matang.
Tulisan milik *Banjir Embun* lainnya:
Terima kasih telah membaca tulisan kami berjudul "Manfaat Besar Memulai Belajar Bisnis Sedari Muda"
Posting Komentar
Berkomentar dengan bijak adalah ciri manusia bermartabat. Terima kasih atas kunjungannya di *Banjir Embun*