Selain kambing-hutan sumatra, Indonesia punya sejumlah hewan endemik yang langka dan terancam punah lain. Di antaranya meliputi harimau sumatra, gajah sumatra, orang utan sumatra, badak sumatra, badak jawa, anoa, burung maleo, burung rangkong helm, kucing merah kalimantan, dan lain-lain.
Sebelum membahas pada inti tulisan ini. Perlu kalian ketahui bahwa penyebutan resmi nama pulau "Sumatra" sesuai dengan Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) yang benar ialah Sumatra. Bukan sumatera dengan tambahan huruf "e" di dalamnya. Itulah alasan kami menuliskannya seperti itu.
Kambing hutan sumatra adalah binatang jenis kambing yang hanya hidup secara alami dan liar di hutan tropis pulau Sumatra. Tidak seperti ayam hutan yang sudah banyak dipelihara manusia alias didomestikasi untuk hewan hias. Kambing hutan tidak boleh dikomersialisasikan.
Diperkirakan kambing-hutan sumatra masih hidup di beberapa tempat di pulau sumatra. Sebut saja seperti Taman Nasional Gunung Leuser di Aceh, Taman Nasional Kerinci Seblat di Sumatra Barat, Taman Nasional Pegunungan Bukit Barisan yang membentang dari Aceh ke Lampung (sepanjang 1.650 Km), dan Taman Nasional Batang Gadis di Sumut.
Kambing hutan sumatra (sumber gambar) |
Selain dari warna hitam legamnya, perbedaan kambing hutan dengan jenis kambing lainnya ialah bentuk tanduk dan moncongnya. Selain itu bentuk tubuhnya terlihat gembul sekaligus gempal. Disertai bulu-bulu memanjang yang jarang dan kasar tapi menutupi hampir seluruh tubuhnya.
Bentuk tanduk hewan yang dilundungi oleh pemerintah itu ramping serta arah tumbuhnya lurus memanjang dari atas jidat hingga di tengah-tengah kedua kupingnya. Letak "akar" tanduk kambing dengan nama ilmiah Capricornis sumatraensis tersebut sama dengan milik antelop.
Kabar buruk sekaligus kabar baiknya adalah kambing hutan sumatra pasca tahun 2010 kerap dijumpai warga di beberapa daerah beda. Dikatakan baik karena bertanda bahwa keberadaannya masih ada dan cukup banyak. Dikatakan buruk karena bertanda hewan itu kehilangan habitat tinggal.
Setidaknya pada tahun 2013 hingga 2016 satwa unik tersebut pernah nampak di Taman Nasional Bukit Barisan Selatan (Lampung), di sekitar daerah Gunung Sinabung saat meletus (Sumatera Selatan), hingga di daerah sekitar Danau Toba tepatnya di Kabupaten Toba Samosir.
Perlu diketahui bahwa kambing hutan sumatra butuh area luas untuk tempat mencari makan dan berkelana. Hewan itu termasuk hewan teritoial. Di luar musim kawin mereka cenderung hidup sendirian. Mereka akan menggunakan air seni dan kotoran untuk menandai daerah kekuasaannya.
Berikut ini beberapa video dan foto-foto kambing hutan sumatera:
Video Kambing Hutan Asli Indonesia
Foto Kambing Hutan Sumatera
(sumber gambar) |
Terima kasih telah membaca tulisan kami berjudul "Kambing Hutan Sumatra, Salah Satu Satwa Terlangka Asli Indonesia [Disertai Video]"
Posting Komentar
Berkomentar dengan bijak adalah ciri manusia bermartabat. Terima kasih atas kunjungannya di *Banjir Embun*