Bagi kalian yang menggandrungi dunia politik, konspirasi, gosip, hobi, keuangan, dan cinta maka jangan pernah berharap bacaan atau tontonan tentang itu akan ada ujungnya. Enam hal itu menjadi beberapa contoh topik pembicaraan yang bakal tak pernah habis serta terus ada.
Setiap hari bakal terus ada teori, info, atau berita terbaru terkait semua hal di atas. Silakan cari di media YouTube untuk menonton video tentangnya. Untuk bacaan silakan cari di Google malah makin bejibun jumlahnya. Lucunya, seringkali 6 tema tersebut lebih asyik bila dibicarakan dengan teman.
Sesama penghobi drama korea misalnya, akan jauh lebih seru mendiskusikan secara langsung. Paling tidak lewat chat daripada hanya membaca maupun menontonnya. Ibarat kata setelah pengetahuan tentang itu tertimbun di otak, tentu butuh dikeluarkan. Salah satunya dengan mengomongkannya.
|
Ilustrasi dua cewek sedang membicarakan drama korea (sumber gambar) |
Secara lengkap berikut ini 6 topik pembicaraan dan bacaan yang tak bakal kebahabisan bahan.
1. Politik
Bagi kalian yang memiliki orientasi atau kecondongan politik tertentu bacaan dan tontonan tiap hari pasti ada yang menyangkut padanya. Kalian akan menyempatkan untuk meninjau kabar politik setiap kali buka media sosial, media massa, dan melihat televisi.
Politik nasional maupun internasional terus mengalir tak terkirakan. Sulit diprediksi dalam jangka menengah apalagi panjang. Hari ini berteman besok berlawanan atau sebaliknya. Strategi dan taktik silih berganti untuk membungkam maupun merobohkan lawan.
Bagi kalian yang tak fanatik pada politik akan menjadikan bacaan dan tontonan tentangnya sebagai informasi semata. Tak terhanyut apalagi tersulut emosi ketika salah satu faksi atau golongan politik tertentu dikalahkan. Sebab ia penuh yakin, kehidupan pribadinya jauh lebih penting untuk diperjuangkan.
2. KonspirasiTeori konspirasi terus berkembang. Sebut saja tentang bumi datar. Antar pendukung dan penolaknya masing-masing punya dalih. Satu hal pernyataan yang jadi patokan bagi kaum bumi datar yaitu "Kita berhak untuk meyakini bumi ini datar. Sebab tak lebih dari 2 persen seluruh manusia tercatat pernah ke angkasa luar. Ketika separuh lebih manusia pernah ke luar angkasa baru kami yakin bumi itu bulat atau datar."
Sebuah gagasan dapat dikatakan sebagai konspirasi tatkala teorinya masih lemah bahkan tak didukung oleh ahli di bidangnya, sedikit pendukungnya, dianggap aneh/unik, mengandung motif politik atau merusak tatanan, dan tak dapat menunjukkan fakta atau data nyata melainkan hanya teori maupun sanggahan-sanggahan retorika saja.
Bagi sebagian orang membicarakan atau menggali informasi tentang konspirasi hanya sebagai hiburan. Mengisi waktu luang di kala senggang. Tidak menganggap serius dan tak mudah terpengaruh terhadap konsep yang diusung para pendukungnya. Sekadar menambah wawasan.
3. GosipGosip diplesetkan jadi makin digosok makin sip. Artinya semakin dikorek-korek lalu diperbincangkan atau diangkat maka makin bikin ketagihan. Tak hanya gosip tentang artis. Gosip tentang keluarga, tetangga, dan teman pun bisa diperbincangkan hingga tak kenal waktu.
Bagi emak-emak dan gadis dewasa bergosip biasanya menjadi kebiasaan. Setelah selesai beres-beres rumah, memasak, dan bersih-bersih akhirnya waktu luang tersedia panjang. Bingung mau diisi apa akhirnya menggosip saja. Ada saja bahan pembicaraan gosip yang diangkat. Bahkan untuk menggosipi satu orang bisa dilakukan berhari-hari.
4. HobiHobi adalah kegiatan yang disukai saat untuk mengisi waktu luang. Setiap orang pasti punya hobi. Mulai dari olah raga, menulis, main game, memelihara hewan atau tumbuhan, mengoleksi barang, dan lain-lain. Tak jarang dijumpai komunitas penghobi yang mengadakan pertunjukan.
Grup whatsapp dan facebook tentang hobi tertentu juga tersedia banyak. Para anggota bergabung di dalamnya banyak motifnya. Mulai dari untuk "mencuri" ilmu atau sebaliknya untuk berbagi ilmu. Oleh sebab itu wajar ketika ada anggota yang cenderung aktif serta sebaliknya sangat pasif.
5. UangNgomongin uang memang tak ada habisnya. Hampir semua motif kegiatan manusia sehari-hari ujung-ujungnya adalah uang. Kalian beribadah pada Tuhan pasti pernah berharap dapat imbalan rizqi berupa harta/uang. Kalian sering membantu orang tua pasti ada motif uangnya. Kalau tidak percaya apa kalian mau tidak diberi uang saku?
Dengan uang orang bisa memamerkan barang-barang mewah dan bermerek. Dengan uang pula orang bisa jalan-jalan ke mana yang ia inginkan. Bisa dikata uang menjadi kunci kemewahan dunia. Oleh sebab itu wajar bila orang banyak mencari dan membicarakannya.
6. CintaBagi remaja yang merasakan jatuh cinta untuk pertama kali tentu bakal sempit hidupnya. Mau makan, tidur, dan mandi masih teringat dia. Mendengarkan lagu bertemakan percintaan hatinya berdebar. Bahkan, membicarakan orang yang dicintai terus menerus pada teman-temannya.
Baca: 5 Dampak Buruk Kecanduan FTV dan Drama Korea Bertemakan Percintaan
Masalah cinta tak bakal bisa habis dan tidak membosankan walau diomongkan seharian. Itu berlaku bagi mereka yang sedang jatuh cinta. Ada saja hal-hal yang jadi bahan pembicaraan tentang cinta. Mulai dari mencari tahu tentang dia hingga rencana apa saja untuk mengambil hatinya.
Terima kasih telah membaca tulisan kami berjudul "6 Topik Pembicaraan, Bacaan, dan Tontonan yang Tak Bakal Kehabisan Bahan"
Posting Komentar
Berkomentar dengan bijak adalah ciri manusia bermartabat. Terima kasih atas kunjungannya di *Banjir Embun*