Kini Kota Malang punya mall baru. Namanya Transmart MX Mall. Ini bukan Mall biasa yang dikelola oleh perusahaan amatiran. Yups, pemilik mall baru itu adalah Trans Corp.
Tampilan gedung Transmart MX Mall Malang dari depan (foto koleksi pribadi) |
Sebuah perusahaan yang membawahi media televisi nasional. Apalagi kalau bukan Trans 7 dan Trans TV. Selain itu, Trans Corp juga memiliki usaha ritel lainnya. Salah satu di antaranya Carrefour dan Electronic Pro.
Lokasi Transmart MX Mall Malang cukup strategis. Tepat di sebelah selatannya Malang Town Square (MATOS). Berdekatan dengan kondominium hotel. Serta berada di jalur lalu lintas yang memadai.
Sekitar 3 lantai menggunakan eskalator panjang tanpa tangga sehingga nyaman ketika membawa anak (foto koleksi pribadi) |
Bagi kalian wisatawan luar kota tidak rugi untuk mampir. Sebab di dalamnya banyak menawarkan berbagai macam produk. Mulai hiburan, busana, peralatan sehari-hari, kuliner, dan lain sebagainya.
Salah satu sudut kuliner Transmart MX Mall Malang (foto koleksi pribadi) |
Salah satu sudut kuliner Transmart MX Mall Malang (foto koleksi pribadi) |
Transmart juga bisa menjadi alternatif wahana wisata. Tidak hanya wisata belanja dan kuliner. Di dalamnya juga terdapat trans studio mini. Ada sarana bermain cukup komplit bagi anak-anak hingga dewasa.
Roller coaster yang panjang di lantai atas (foto koleksi pribadi) |
Bisa dikatakan Transmart menyajikan suasana belanja yang meninggalkan konsep konvensional. Tentu juga ada Bioskop di lantai paling atas. Saya sudah mencobanya dengan menonton film "Mia and The White Lion".
Konsep yang dibawa Transmart MX Mall Malang adalah 4 ini 1. Yakni kuliner (bersantap), bermain, belanja, dan menonton dalam satu tempat. Semuanya disajikan secara beragam. Jadi banyak pilihan yang diberikan pada pengunjung.
Komedi putar khas Transmart juga berada di Transmart MX Mall Malang (Foto koleksi pribadi) |
Untuk menyukseskan itu pihak pengelola bekerja sama dengan kelompok UMKM Kota Malang. Terbukti beberapa dari mereka mengisi slot kios di salah satu lantai. Dengan itu harapannya semoga ekonomi masyarakat bisa terbedayakan.
Bus Inggris khas Transmart juga berada di Transmart MX Mall Malang (Foto koleksi pribadi) |
Menara Eiffel khas Transmart juga berada di Transmart MX Mall Malang (Foto koleksi pribadi) |
Kenyataan seperti di atas sudah menjadi komitmen Transmart yang senantiasa mendukung model ekonomi berbasis kerakyatan. Sebagaimana dilangsir dari Detik sudah 1350 item produk UMKM diserap oleh Transmart MX Mall Malang.
Tidak hanya itu. Sebagai bentuk kepedulian Transmart pada masyarakat Malang maka mereka merekrut kurang lebih 1.000 karyawan dari sekitarnya. Semoga Transmart tetap membawa manfaat dan hiburan yang terus-menerus diperbarui.
Demikian tulisan ini dibuat. Mohon maaf atas segala kekurangan. Semoga bermanfaat.
Terima kasih telah membaca tulisan kami berjudul "Transmart MX Mall Kota Malang"
Posting Komentar
Berkomentar dengan bijak adalah ciri manusia bermartabat. Terima kasih atas kunjungannya di *Banjir Embun*